Translate

cari tempat wisata

Showing posts with label malang. Show all posts
Showing posts with label malang. Show all posts

Wisata Omah Kayu Malang

Wisata Omah Kayu Malang

Anda ingin wisata seru yang menawarkan kesan menyatu dengan alam? Datang saja menuju wisata Omah Kayu Malang. Disini suasana yang lain daripada lain akan Anda temukan. Anda juga bisa menginap di Omah Kayu Malang.



 Kenapa di wisata Omah Kayu Malang Anda akan mendapatkan pengalaman menginap yang lain daripada yang lain? Hal ini karena disini Anda tidak menginap di hotel berbintang dengan fasilitas modern, akan tetapi disini Anda akan diajak lebih dekat dengan alam sekaligus mengalami rasanya bermalam di rumah pohon dengan pemandangan bintang yang berjuta – juta. Dimana bangunannya juga berada diatas pohon. Lengkap pula dengan fasilitas air hangat. Pokoknya akan sangat seru untuk Anda bermalam disini. Suasana seperti di hutan – hutan ala petualang akan Anda rasakan.



 Wisata Omah Kayu Malang, Tempat Wisata Terindah - Ingin wisata seru di Malang, tetapi Anda masih bingung mau kemana? Kalau begitu, tak ada salahnya jika Anda banting setir dari pusat kota Malang menuju Batu Malang. Di Batu Malang, terdapat sebuah wisata unik dengan pesona alam yang sangat eksotis dan tentu saja wajib Anda kunjungi. Wisata tersebut adalah wisata Omah Kayu Malang.

 Disini Anda bisa menyaksikan betapa eloknya rumah pohon seperti di film – film. Pepohonan yang rindang dengan alam yang sejuk dan pemandangan gunung yang sangat khas bisa Anda saksikan disini dan sekaligus bisa Anda jadikan objek fotografi disini.



 Mengenai lokasinya, tempat wisata unik ini alamatnya berada dekat dengan tempat paralayang Gunung Banyak, Songgokerto, Batu, Malang. Lokasinya dibuat diantara pohon – pohon pinus yang kokoh dan kuat sehingga Anda tidak perlu khawatir tentang masalah safety Anda. Dan keunggulan utama dari wisata ini tentu saja view ke arah kota Malang dan Batu yang bisa Anda lihat dengan sejuta pesona indahnya. Pada siang hari pesonanya indah apalagi di malam hari, citylight khas Malang juga akan Anda saksikan. Selain bisa menjadi tempat menarik untuk bermalam, wisata Omah Kayu Malang juga menjadi tempat foto yang sangat menarik. Bagi Anda yang ingin berfoto dengan latar belakang pemandangan kota Malang dan Batu di ketinggian, Anda bisa sepuasnya berfoto selfie disini.




 Semoga informasi yang kami berikan diatas mengenai Wisata Omah Kayu Malang, Wisata Menarik Dengan Alam Eksotis Di Batu Malang bermanfaat.





BACA JUGA:





Wisata Pantai Gatra di Malang,


Wisata Pantai Gatra di Malang,

Hasil gambar untuk Wisata Pantai Gatra di Malang,
Pantai Gatra Malang kini sudah resmi dibuka. Lokasinya dekat dengan tempat pelelangan ikan Sendang Biru tepatnya berada di Dusun Sendang Biru, Desa Tambak Rejo, kecamatan Sumbermanjing Wetan, kabupaten Malang.



 Wisata Pantai Gatra di Malang, Pesona Pantai Yang Masih Alami Di Malang, Tempat Wisata Terindah - Tidak salah justru sangat benar jika ada yang bilang bahwa Malang merupakan sebuah kota wisata di Jawa Timur. Hal ini bukan tanpa sebab karena memang Malang punya banyak titik wisata menarik yang bisa dikunjungi. Mulai dari wisata yang berbasis edukasi, wisata sejarah, wisata modern sampai dengan wisata alam bisa Anda saksikan.

Wisata Pantai Gatra Malang ini lokasinya memang masih tersembunyi dan belum banyak dijamah orang karena wisata ini juga masih baru dibuka. Akan tetapi jika Anda ke wilayah Malang selatan sangat disarankan mampir dan menikmati keindahan alam di Pantai Gatra Malang karena pesona alam yang istimewa akan Anda temukan di Pantai Gatra Malang



Pantai Gatra Malang ini lokasinya berada di daerah Mangrove karena itu tak heran kalau disana Anda juga akan menemukan eksotisme mangrove. Untuk dapat sampai di wisata Pantai Gatra Malang ini perlu stamina yang lumayan dikarenakan harus berjalan kaki melewati hutan mangrove sebelum Anda sampai di lokasi dan Anda juga harus melewati jalan yang cukup terjal dan panas bila siang hari. Lapangannya juga berpasir dan memiliki kawasan hutan mangrove.


Yang paling disukai tentang Pantai Gatra Malang juga adalah pesona sunsetnya yang indah. Disini Anda bisa jepret – jepret foto ketika memang sudah tiba waktunya mentari akan tenggelam muncul. Camping di Pantai Gatra juga akan sangat seru karena pengalaman menarik akan Anda temukan disana.



Semoga informasi diatas mengenai Wisata Pantai Gatra di Malang, Pesona Pantai Yang Masih Alami Di Malang bermanfaat.


BACA JUGA:





Wisata Pantai Si Pelot malang

Wisata Pantai Si Pelot malang
Hasil gambar untuk Wisata Pantai Si Pelot
Objek wisata Pantai Sipelot Malang merupakan sebuah pantai di Malang yang memiliki hamparan pasir putih yang luas dan panjang. Hamparan pasir tersebut memanjang dengan lengkungan seperti danau sehingga membuat panoramanya semakin indah.



 Wisata Pantai Si Pelot Malang, Tempat Wisata Terindah - Jika Anda berkunjung ke Malang, ada satu pesona alam di balik tebing yang harus Anda saksikan dan wajib Anda temukan. Pesona alam yang tersembunyi di balik tebing ini terdapat di wisata Pantai Si Pelot Malang.

 Disanalah surga alam akan Anda saksikan. Kedamaian, keindahan, keeksotisan dan kejernihan air laut akan Anda dapatkan. Akan tetapi memang dibutuhkan stamina untuk berkunjung ke wisata Pantai Si Pelot Malang ini. Serta Anda juga penting untuk menyiapkan kendaraan sepeda motor yang fit karena untuk mencapai kesana butuh kendaraan yang prima. Lalu, seperti apa sebenarnya daya tarik wisata Pantai Si Pelot Malang? Berikut ini informasi lengkap untuk Anda!



 Yang paling disukai para pengunjung tentang wisata alam pantai si Pelot ini adalah pesona alamnya yang tiada duanya, apalagi pesona ketika sunset menyapa, wow sangat cocok untuk dijadikan spot fotografi

 Ketika Anda berkunjung ke objek wisata Pantai Si Pelot Malang, selain Anda bisa menikmati suasana pantai, Anda juga bisa menyewa sampan dari warga disana untuk mengarungi sekeliling suasana pantai dengan dilengkapi air laut biru yang benar – benar indah. Selain suasana pantai, Anda juga bisa menyaksikan wisata lain didekat tempat ini yaitu wisata air terjun yang dikenal dengan cuban si Pelot.



 Untuk menuju Pantai Si Pelot Malang, perjalanan menarik bisa Anda tempuh dari kota menuju daerah ini. Dimana sepanjang perjalanan Anda akan banyak melihat pemandangan menarik dari kebun pisang, perkebunan kopi sampai dengan hamparan tambak udang yang teduh dan semakin menambah kesan asri dan alami di sekitar jalan menuju wisata Pantai Si Pelot. Meskipun jalannya yang berkelok – kelok akan tetapi bila Anda sudah sampai di wisata Pantai Si Pelot Malang, maka semua perjalanan melelahkan yang Anda lakukan akan terbayar dengan keindahan alam yang ada

Tertarik menikmati perjalanan seru dan menantang menuju wisata Pantai Si Pelot Malang? Yuk segera berlibur ke Pantai Si Pelot Malang. Semoga informasi yang kami berikan diatas mengenai Wisata Pantai Si Pelot Malang bermanfaat.





BACA JUGA:





Gunung Bromo tempat wisata di Jawa Timur Yang Memukau

 Gunung Bromo tempat wisata di Jawa Timur Yang Memukau
Hasil gambar untuk wisata gunung bromo
Gunung Bromo berasal dari kata Brahma yang artinya adalah Seorang Dewa dari Agama Hindu. Bromo adalah gunung berapi di Indonesia yang sampai saat ini masih berstatus aktif. Meskipun gunung ini bukan merupakan gunung api terbesar di Indonesia, namun gunung ini mempunyai panorama alam yang dramatis dan view yang begitu spektakuler.



Bahkan, keindahan dari Wisata Gunung Bromo banyak membuat para wisatawan yang berkunjung  berdecak terkagum – kagum oleh keindahannya. Banyak wisatawan dari berbagai negara yang datang ke gunung bromo untuk melihat keindahan sunrise gunung tersebut. (Buka : Tempat Wisata di Jawa Timur )

Apabila anda ingin melakukan destinasi wisata di daerah Jawa Timur, kurang lengkap rasanya jika anda belum menanjakkan kaki anda di wisata Gunung Bromo yang tepatnya berada di Taman Nasional Bromo Tengger Semeru. Gunung ini mempunyai banyak keunikan dengan pasir lautnya seluas 5,5 ribu hektar dan ketinggian yang mencapai 2.400 m di atas permukaan air laut.



Anda bisa mendaki  Gunung Bromo dengan melewati anak tangga sembari menyaksikan matahari terbit atau sunrise. Anda juga bisa menunggang kuda untuk sampai ke atas Gunung Bromo ini. Sesampainya di puncak gunung bromo, mata anda akan di manjakan dengan pemandangan yang begitu menakjubkan dan memukau.
Setelah terbitnya matahari, cuaca akan berubah dengan cepat menjadi panas di kawasan Gunung Bromo



. Anda juga bisa membawa handycam untuk mengabadikan moment – moment indah anda selama berada di Wisata Gunung Bromo. Untuk bisa sampai ke Gunung Bromo, anda juga bisa terbang langsung menggunakan pesawat dari bandara Internasional Juanda, di Surabaya. Dari tempat tersebut, anda bisa melanjutkan perjalanan anda ke gunung bromo dengan cara memesan terlebih dahulu agen travel dan anda juga bisa menggunakan mobil dengan rute dari Surabaya – Pasuruan – Wonokitri dan akhirnya sampai ke Gunung Bromo. Perjalanan tersebut akan memakan waktu selama kurang lebih 3 jam.




Anda akan langsung dapat menyaksikan matahari terbit yang begitu spektakuler dari Gunung Bromo. Dan ketika tiba pada bulan sepuluh ( kasada ) yang biasanya jatuh pada bulan September – November anda bisa menyaksikan festival kasada tahunan yang mana para masyarakat suku Tengger datang ke Gunung Bromo dengan melemparkan beberapa sesajen yang mereka bawa seperti ayam, sayur mayur serta uang di dalam kawang gunung bromo tersebut.

 Pemandangan yang di suguhkan juga sangat menakjubkan dan anda juga akan mendengar suara jepretan dari kamera para wisatawan ketika mereka hendak mengabadikan moment yang tak bisa di dapatkan dari tempat yang lainnya.



 Suhu udara yang terdapat di Wisata Gunung Bromo yaitu 4 derajat celcius, namun bisa juga berubah beberapa derajat di bawah angka 0 selama musim kemarau sedang berlangsung. Apabila anda tidak kuat dengan udara dingin, akan lebih baik apabila anda membawa perlengkapan pribadi seperti jaket, topi, sarung tangan ataupun penutup kepala yang lainnya yang bisa menghangatkan tubuh anda.

 Untuk bisa mendapatkan makanan di Wisata Gunung Bromo bisa dikatakan sulit. Akan tetapi apabila anda terlupa untuk membawa bekal makanan dari rumah, anda bisa membeli makanan di restoran yang tempatnya memang sedikit agak jauh dari kawasan wisata gunung bromo yang terletak di Desa Wonokitri tepatnya daerah Pasar Tosari  yang mulai buka pada jam 3 pagi dan di tutup pada jam 9 malam. Disana banyak di jual makanan seperti rujak cingur, nasi goreng, masakan padang, bandrek dan masih banyak lagi yang lainnya.



Jalur ke Bromo dari Kab Probolinggo:
1. Tongas – Lumbang – Sukapura –  Ngadisari- Cemoro Lawang – Gunung Bromo
2. Ketapang – Patalan – Sukapura – Ngadisari- Cemoro Lawang – Gunung Bromo
Jalur ke Bromo dari Kab. Malang: 
1. Tumpang – Gubuk Klakah – Jemplang -Penanjakan –  Gunung Bromo
Jalur ke Bromo dari Kab. Pasuruan:
1. Wonorejo – Warungdowo –  Tosari – Wonokitri – Pananjakan – Gunung Bromo
Jalur ke Bromo dari Kab.Lumajang:
1. Senduro – Bumo – Ranu Pane – Gunung Bromo
Rute dan Jalur menuju Gunung Bromo dari Probolinggo
Untuk tempat penginapan anda bisa memilih penginapan di Tretes, Pasuruan dan kota Malang. Sebab, kota – kota tersebut adalah kota yang paling dekat dengan Bromo dengan suguhan view yang sangat segar dan sejuk di daerah yang bernuansa pegunungan di Wisata Gunung Bromo.







BACA JUGA: